Repotnya menjadi ketua arisan

Betapa lengangnya jalanan ibukota bila weekend tiba, maka banyak keluarga memilih hari minggu atau sabtu untuk mengadakan arisan keluarga. Arisan merupakan sarana atau wadah bagi keluarga untuk silaturahim dalam melepas penat setelah lima hari berkutat dalam pekerjaan. Biasanya dalam arisan terdapat kepala atau ketua arisan yang mengatur rhythme arisan. Dimana acara arisan itu dilaksanakan ? Siapa peserta dalam arisan ? Berapa uang yang harus disetorkan ? Berapa bulan sekali acara tersebut diadakan ? Begitu beratnya menjadi ketua arisan, karena harus mengatur hal itu semua. Ia menjadi titik tumpu keberhasilan acara tersebut. Karakter yang harus dimiliki oleh ketua arisan adalah tegas, tepat janji, dan on time bila acara itu berlangsung. Wah...... wah...... wah kalau begitu sibuk sekali menjadi ketua arisan karena dapur acara tersebut hanya dia yang mampu mengaturnya. Acara arisan juga bergulir dari tempat yang satu ke tempat yang lain atau dari rumah saudara yang satu ke rumah famili yang lain. Biasanya yang menjadi pemenang arisan ia menjadi tuan rumah dari penyelengaraan acara tersebut.



Posting Komentar

0 Komentar