Menghadapi Wabah Covid 19 Perspektif Imam Ghazali dan Ibnu Sina oleh Muhammad Mohan (Mahasiswa FIB UI)

Menurut saya hal ini terjadi karena adanya pemahaman di masyarakat islam mengenai Allah sebagai pengatur segalanya. Hal ini berkaitan dengan kebudayaan filsafat islam yang dipelopori oleh Imam Al Ghazali dan Ibnu Sina. Al Ghazali beranggapan bahwa Allah sebagai pencipta mengatur segalanya mulai dari urusan yang universal maupun yang partikular, artinya tidak ada kejadian di alam ini yang terjadi di luar izin Allah Yang Maha Kuasa. Artinya entah itu kejahatan, bencana, dan Covid-19, semua itu atas izin Allah sehingga kebanyakan muslim berfikir bahwa jika mereka beriman terhadap Allah maka mereka bisa terhindar dari Covid-19 karena Covid-19 berada dan menularkan seseorang berdasarkan izin Allah semata. Hal ini juga di picu oleh beberapa pernyataan di media sosial seperti “Takutlah pada Allah SWT, jangan takut corona”. Sehingga wajar banyak muslim yang kurang mengindahkan arahan pemerintah dalam menghadapi wabah Covid-19. Lain hal nya dengan beberapa muslim yang taat dengan pemerintah dalam menghadapi wabah Covid-19, hal ini juga di picu oleh kebudayaan filsafat Ibnu Sina. 

Filsafat Ibnu Sina sendiri bertolak belakang dengan Al-Ghazali yang menyatakan bahwa Allah menciptakan Alam semesta dan kemudian Alam Semesta ini bergerak sesuai hukum-hukumnya sendiri, jadi Allah setelah menciptakan alam semesta tidak perlu mengatur-atur lagi alam semesta. Karena Allah telah menciptakan hukum-hukum alam semesta. 

Banyak orang islam yang menganut filsafat Ibnu Sina sehingga mereka menaati pemerintah dalam menghadapi Covid-19 karena mereka percaya dengan sains dan hukum-hukum alam, artinya walaupun Allah pencipta alam semesta berikut Covid-19 tetapi Covid-19 juga dapat membunuh kita karena sesuai mekanisme bekerjanya alam semesta. Jadi menurut analisis kultural islam, penyebab beberapa orang masih mengabaikan PSBB karena adanya perbedaan budaya filsafat islam antara Al-Ghazali dan Ibnu Sina.

Gambar diambil dari: matamatapolitik.com



Posting Komentar

0 Komentar